Selasa, 30 November 2010

MODEL SIMULASI 2

Latihan terbang bersama Microsoft Flight Simulator

Menjadi pilot tidak mudah. Pilot memerlukan fokus, tingkat kesadaran yang amat tinggi, kecerdasan, perhatian terhadap detail, keberanian, tekad, semangat belajar, kesehatan yang baik, dan UANG…

Pilot harus mengerti mengenai banyak hal, mulai dari fisika penerbangan, navigasi, cuaca, mesin pesawat, jenis pesawat, aturan penerbangan, dan sebagainya. Selain ketrampilan untuk

mengambil keputusan yang sangat baik di saat kritis, juga diperlukan tingkat kesehatan yang baik dan lulus uji berbagai macam test tertulis dan praktek.

Oleh karena itu banyak pilot memulai pelatihan sejak usia sangat dini, beberapa pilot malah mulai dari usia belasan tahun.

Sekarang ini, usaha menjadi pilot sudah jauh lebih mudah (dan MURAH) karena komputer memungkinkan kita untuk berlatih menerbangkan pesawat besar dan mahal melalui software yang bisa dipasang di rumah. Misalnya adalah Microsoft Flight Simulator X yang sangat canggih

Dipergunakan di DoD (Departemen Pertahanan Amerika Serikat)

Menurut penelitian yang dilakukan oleh DoD, setiap murid pelatihan Pilot yang menggunakan Microsoft Flight Simulator memiliki tingkat keberhasilan yang lebih tinggi dibanding yang tidak menggunakan simulator tersebut. Program simulator ini dimasukkan ke dalam bahan pelajaran dan sangat disarankan untuk diambil setiap calon pilot.

Simulator ini memungkinkan pada siswa untuk mempelajari prosedur dasar seperti bekerja menggunakan kontrol di kokpit dan navigasi sebelum mereka masuk ke pesawat yang sebenarnya.

Simulator berbasiskan PC ini memang tidak bisa menggantikan sepenuhnya fungsi-fungsi dari simulator pesawat yang canggih tersebut. Namun dikarenakan harga yang sangat murah, simulator ini sangat menarik sebagai alat bantu di dalam kelas.

Jika anda punya hobi terbang sebagai pilot di kala senggang, flight simulator ini bisa juga dipasang di rumah untuk mengasah ketrampilan anda.

.

Simulasi Kecelakaan Suporter

Ketika Piala Dunia 2010 saat ini sedang booming, perusahaan asuransi Jerman, Allianz, telah mengkoordinasi uji tabrak yang berisi suporter sepak bola. Uniknya, uji tabrak kali ini disimulasikan bahwa penumpang tidak hanya duduk di mobil, melainkan ada yang berdiri melalui sunroof dan duduk di jendela.
Terdapat penelitian bahwa 1,27 juta orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas. Termasuk pada musim kejuaraan dunia sepak bola saat ini. Para suporter akan merayakan kemenangan timnya, tidak sedikit yang melakukan dengan memacu kendaraan keliling kota layaknya kampanye partai politik di Indonesia dulu.
Di simulasi tabrakan ini, Allianz menggunakan Audi A6 Avant sebagai contoh dengan pengemudi yang duduk aman di balik kemudi dan juga kawan-kawannya yang berdiri di sunroof dan duduk di jendela belakang.
Tes uji tabrak ini dilakukan dengan kecepatan 40 hingga 50 km/jam, di tempat bernama Allianz Center of Technology ini sebuah proyek "peringatan" dibuat agar para penggemar sepak bola tetap memperhatikan keamanan.
Pengemudi yang menggunakan sabuk pengaman tetap aman pada saat terjadi benturan. Namun bagi yang berdiri di sunroof terbentur ke atap bagian depan dan suporter yang duduk di jendela membentur bodi samping mobil lalu jatuh ke tanah.
Hal ini akan dipublikasikan untuk menjadi peringatan bagi para supporter sepak bola yang akan merayakan timnya yang memenangkan pertandingan. Boleh berpesta-pora, namun diharapkan tetap memperhatikan safety.

CONTOH SIMULASI

Membutuhkan Hampir 150.000 Prosesor Untuk Menyamai Otak Kucing

IBM megungkapkan telah membangun otak artifisial (buatan) terbesar sepanjang sejarah. Sebuah program bernama Modha dengan milyaran neuron virtual. Program yang begitu besar dan untuk menjalankannya dibutuhkan salah satu superkomputer tercepat di dunia, Dawn, sebuah Blue Gene / P superkomputer di Lawrence Livermore National Laboratory (LLNL) di California.
Dawn berukuran satu acre yang terletak di lantai dua lab Simulasi Terascale Facility. Dia menggunakan memori sebesar 147.456 gigabyte dan 147.000 prosesor yang ditempatkan pada 10 rak komputer dan dihubungkan oleh ber mil-mil kabel. Dawn memerlukan satu juta watt listrik melalui kabel daya setebal pergelangan tangan, serta menggunakan 6.675 ton pendigin udara.

Dawn telah terinstal pada awal tahun ini oleh Department of Energy‘s National Nuclear Security Administration (NNSA), yang melakukan simulasi komputer terbesar untuk memastikan kesiapan senjata nuklir. Untuk semua spesifikasinya yang spektakuler, Dawn hanya mampu menjalankan Modha dengan 1,6 miliar neuron virtual hanya pada kecepatan 1/600 kecepatan otak kucing yang sebenarnya.

SIMULASI MEMPERHITUNGKAN BENCANA

uperkomputer di DKRZ mengkalkulasi model-model untuk skenario global IPCC dan simulasi regional Remo dengan 2 raster yang lebih halus. Model statistic Wettreg terbentuk pada PC. Tendensinya sama, yaitu bahwa bumi akan jauh lebih panas dibandingkan sekarang.

Sebelum sampai ke skenario masa depan, sebuah model harus mampu menampilkan masa lalu. Para peneliti iklim di Hamburg telah menghitung cuaca 500 tahun terakhir dengan kadar CO2 dan gas rumah kaca lainnya sebelum era industri untuk mendapatkan nilai awal bagi simulasi iklim abad ke-20/21. Apabila sebuah model tidak menghasilkan proses alam secara otomatis seperti El Nino, ia tidak berguna. Biasanya, model yang dikembangkan di seluruh dunia telah memenuhi syarat dan dapat menghasilkan nilai-nilai yang cocok dengan pemanasan bumi yang diperkirakan.
Tentu saja, dalam sebuah model, selalu ada faktor ketidakpastian. Faktor terbesar adalah perilaku manusia dan pengembanganbangan gas rumah kaca yang sebenarnya. Saat ini, emisi CO2 lebih besar daripada yang terurai secara alamiah. Hasil tepatnya baru dapat kita ketahui bila yang diperkirakan juga dapat kita amati. Namun, terlalu bodoh bila menunggu hingga sejauh itu.
Model-modelnya sendiri juga mengandung ketidakpastian. Untuk dapat mengkalkulasi iklim dengan komputer masa kini, model harus dijaga sesederhana mungkin karena kapasitas supercomputer juga terbatas. Dengan 24 simpul NEC-SX yang terdiri atas 192 CPU vektor dan 1,5 Terabyte RAM, supercomputer DKRZ memang dapat mencapai performa puncak 1,5 Teraflops. Namun, daya sebesar ini juga tidak lagi memadai. Banyak parameter yang perlu dimasukkan ke dalam kalkulasi, misalnya perubahan luas daratan. Dengan menyertakan variable perubahan luas daratan ini misalnya, menyusutnya luas hutan akan berdampak pada hasil siklus karbon. Semuanya menjadi sulit diprediksi. Efek kondisi alam saat ini secara teknis belum dapatdiperhitungkan.
Efeknya tidak global, tetapi local.

Sebuah masalah lainnya adalah bentuk raster yang kasar. Untuk model global, perkembangan dihitung melalui raster berukuran 200 x 200 km di sekitar ekuator dan 180 km di Eropa. Iklim disimulasikan dalam 31 lapisan ketinggian dengan jarak mulai beberapa ratus meter dan semakin ke atas semakin besar. Letak titik-titik raster yang terlalu jauh satu sama lain ini juga telah diketahui oleh Paula Midgley dari Komisi Koordinasi Jerman untuk IPCC. “Efek perubahan iklim tidak global, tetapi hanya regional atau bahkan lokal.” Agar suatu tempat tidak jatuh ke dalam raster yang salah dan kondisi alam mendapat peran yang pantas dalam perikliman, setidaknya kalkulasi harus dilakukan secara regional.
Kantor Federal untuk Lingkungan membagi tugas penelitian kepada ‘Remo’ di Max-Planck Institute Hamburg (MPI) dan ‘Wettreg’ di perusahaan Climate & Environment Consulting (CEC) di Potsdam. Berdasarkan skenario IPCC, MPI membagi seluruh Eropa ke dalam raster berukuran 50 km dan Jerman ke dalam kotak-kotak sebesar 10 km. Hasil kalkulasi ulangnya ternyata sangat bervariasi untuk berbagai daerah di Jerman. Dalam model global, variasi ini sama sekali tidak tampak. Hasil dari Wettreg juga mengejutkan. Namun, kejutan ini lebih karena digunakannya PC sebagai kalkulator iklim bukan hasil kalkulasinya. Bila para peneliti di Hamburg menggunakan sebuah model dinamis, di mana perubahan iklim hanya dikalkulasi dengan rumus-rumus fisika, CEC menggunakan metode statistik.
Prinsipnya relatif mudah. “Bila nilai High dan Low di atas Jerman berada pada posisi tertentu, dapat disimpulkan bahwa kondisi cuaca besar yang memiliki efek pada iklim. Ini adalah model statistik tanpa kalkulasi yang rumit,” kata Kreienkamp. Bukannya mengkalkulasi deret waktu yang panjang dengan superkomputer, CEC cukup mengambil data yang menarik dari data cuaca yang tersedia. Sumbernya adalah 1.695 stasiun pencatat hujan dan 282 stasiun pencatat iklim yang juga mengukur suhu, matahari, dan angin. Data-data ini digabungkan dengan hasil-hasil simulasi iklim global dan dikalkulasi kembali.
Musim panas yang panas membuat simulasi membentur batas.

TUJUAN & MANFAAT MODEL SIMULASI

1.Relative apa adanya dan fleksibel
2.Dapat digunakan untuk mengangalisa situasi dunia nyata yang besar dan kompleks yang tidak dapat dipecahkan oleh model analisa kuantitatif konvensional.
3.Kadangkala simulasi adalah satu‐satunya metode yang memungkinkan. Peneliti kadangkala karena berbagai sebab tidak bisa mengobservasi langsung objek penelitiannya, maka perlu dilakukan simulasi.
4.Model simulasi dibuat untuk problem manajemen dan membutuhkan input dari manajemen. Analis yang mengerjakan model harus berhubungan secara ekstensif dengan manajer, ini berarti pengguna biasanya turut serta dalam proses pemodelan, dan mempunyai peran dalam pembuatannya, sehingga tidak takut / ragu untuk menggunakannya
5.Simulasi memungkinkan adanya pertanyaan “bagaimana jika / kalau?” (what if question)
6.Simulasi tidak mengganggu sistem dunia nyata
7.Dengan simulasi dapat dipelajari efek interaktif dari suatu komponen atau variabel individual untuk menentukan mana yang penting.
8.Simulasi memungkinkan penghematan waktu
9.Simulasi dapat mengikutsertakan komplikasi dunia nyata yang model kuantitatif pada umumnya tidak bisa. Pemakaian “ceteris paribus” bisa dikurangi.

OBJEK DAN SISTEM

OBJEK

Objek mempresentasikan sebuah entitas, baik secara fisik, konsep. Definisi formal dari objek adalah sebuah konsep, abstraksi atau sesuatu yang diberi batasan jelas dan dimaksudkan untuk sebuah aplikasi. Sebuah objek adalah sesuatu yang mempunyai keadaan, prilaku, dan identitas. Keadaan dari objek adalah satu dari kondisi yang memungkinkan dimana objek dapat muncul, dan dapat secara normal berubah berdasarkan waktu. Keadaan dari objek diimplimentasikan dengan kelompok propertinya (disebut atribut), berisi dari nilai property tersebut, ditambah ketehubungan objek yang mungkin dengan objek lainnya. Perilaku menentukan bagaimana sebuah objek beraksi dan bereaksi terhadap permintaan dari objek lainnya. Dipresentasikan dengan kelompok pesan yang direspons oleh objek (operasi yang dilakukan oleh objek). Perilaku dari objek mendeskripsikan segala sesuatu yang dapat kita lakukan terhadap objek tersebut dan segala sesuatu yang dapat dilakukan oleh objek untuk kita. Setiap objek mempunyai identitas yang unik. Identitas yang unik ini membuat kita dapat membedakan dua objek yang berbeda, walaupun kedua objek tersebut mempunyai keadaan dan nilai yang sama pada atributnya.

Sistem

Sistem adalah sekumpulan obyek yang tergabung dalam suatu interaksi dan inter-dependensi yang teratur. Suatu sistem adalah suatu kumpulan dari komponen atau unsur yang dianggap sebagai penyusun dari bagian dunia nyata yang dipertimbangkan, dan unsur tersebut berhubungan satu sama lain dan dikelompokkan untuk tujuan studi dari bagian ‘dunia nyata’ tersebut. Seleksi dilakukan terhadap unsur penyusun sistem berdasarkan tujuan studi, karenanya sistem hanya merupakan wakil dari bentuk sederhana realita. Sistem dibedakan menjadi dua tipe yaitu sistem diskrit dan sistem kontinu.

Komponen sistem:

• Entitas – objek yang sedang diamati dari sistem

• Atribut – identitas dari entitas

• Aktivitas – suatu masa yang mewakili proses suatu entitas

• Status – kumpulan variabel yg dibutuhkan untuk menggambarkan sistem

• Kejadian – Kejadian yg mengubah status sistem


MODEL SIMULASI

Model Simulasi adalah suatu cara untuk menduplikasi/menggambarkan ciri, tampilan, dan karakteristik dari suatu sistem nyata sehingga kita mempelajari bagaimana untuk mensimulasi suatu sistem bisnis atau manajemen dengan membangun suatu model matematis yang diusahakan untuk mewakili kenyataan dari sistem sedekat mungkin.

MODEL

Apakah itu model? adalah pertanyaan mendasar dalam upaya penegasan pengertian model.

Sesungguhnya pengertian model yang digunakan dalam konteks ini tidak berbeda jauh dari pengertian sehari-hari yaitu contoh yaitu sesuatu yang mewakili atau menggambarkan yang dicontoh. Jadi model adalah contoh sederhana dari sistem dan menyerupai sifat-sifat sistem yang dipertimbangkan, tetapi tidak sama dengan sistem. Penyederhanaan dari sistem sangat penting agar dapat dipelajari secara seksama. Model dikembangkan dengan tujuan untuk studi tingkah-laku sistem melalui analisis rinci akan komponen atau unsur dan prosesutama yang menyusun sistem dan interaksinya antara satu dengan yang lain. Jadi pengembangan model adalah suatu pendekatan yang tersedia untuk mendapatkan pengetahuan yang layak akan suatu sistem. Model beperanan penting dalam pengembangan teori karena berfungsi sebagai konsep dasar yang menata rangkaian aturan yang digunakan untuk menggambarkan sistem.


SIMULASI

Simulasi merupakan suatu teknik meniru operasi-operasi atau proses- proses yang terjadi dalam suatu sistem dengan bantuan perangkat komputer dan dilandasi oleh beberapa asumsi tertentu sehingga sistem tersebut bisa dipelajari secara ilmiah (Law and Kelton, 1991). Dalam simulasi digunakan komputer untuk mempelajari sistem secara numerik, dimana dilakukan pengumpulan data untuk melakukan estimasi statistik untuk mendapatkan karakteristik asli dari sistem. Simulasi merupakan alat yang tepat untuk digunakan terutama jika diharuskan untuk melakukan eksperimen dalam rangka mencari komentar terbaik dari komponen-komponen sistem. Hal ini dikarenakan sangat mahal dan memerlukan waktu yang lama jika eksperimen dicoba secara riil. Dengan melakukan studi simulasi maka dalam waktu singkat dapat ditentukan keputusan yang tepat serta dengan biaya yang tidak terlalu besar karena semuanya cukup dilakukan dengan komputer. Pendekatan simulasi diawali dengan pembangunan model sistem nyata. Model tersebut harus dapat menunjukkan bagaimana berbagai komponen dalam sistem saling berinteraksi sehingga benar-benar menggambarkan perilaku sistem. Setelah model dibuat maka model tersebut ditransformasikan ke dalam program komputer sehingga memungkinkan untuk disimulasikan.

Selasa, 24 Maret 2009

duniaIT

duniaIT.......
Ku terbitkan aimgreatblog ini untuk menumpahkan .... ide, masukan, serta berita-berita hangat seputar dunia IT....

dari hardware ampe software.... semuanya akan aku masukkan...

Thx